Home Viral Viral Mayor Teddy Beri Hormat ke Aguan, Istana Buka Suara
Viral

Viral Mayor Teddy Beri Hormat ke Aguan, Istana Buka Suara

Bagikan
Viral Mayor Teddy beri hormat ke diduga Aguan
Bagikan

finnews.id – Sekretaris Kabinet, Mayor Teddy Indra Wijaya jadi sorotan warga net di media sosial.

Pasalnya, sebuah video beredar dengan narasi menyebut bahwa Mayor Teddy memberi hormat kepada pengusaha Sugianto Kusuma alias Aguan, bos dari Agung Sedayu Group.

Video tersebut diunggah oleh akun X @Boediantar4. Nampak terlihat Mayor Teddy sedang memberi hormat kepada seorang pria yang disebur Aguan.

“LUAR BIASA AGUAN, SEKTRETARIS KABINET [Teddy] HORMAT SAMA DIA [Aguan],” tulis akun X @Boediantar4.

Menanggapi itu, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana membantah. Dia mengatakan, narasi itu tidak benar.

Yusuf menjelaskan sosok itu bukan Aguan tapi merupakan mantan atasan Teddy di TNI.

“Itu sama sekali tidak benar, bukan. Beliau adalah Mayjen TNI Purn Asro Budi. Beliau dulunya adalah komandannya Pak Seskab saat masih bertugas di Pussenif,” kata Yusuf Kamis 23 Januari 2025.

Diketahui, Aguan saat ini menjadi sorotan terkait dengan polemik pagar laut di wilayah laut Tangerang, Banten.

Kementerian ATR/BPN mencatat ada 263 bidang SHGB di atas pagar laut Tangerang yang terdiri dari 234 bidang SHGB atas nama PT Intan Agung Makmur, 20 bidang SHGB atas nama PT Cahaya Inti Sentosa, dan sembilan bidang atas nama perseorangan. Selain itu, ada 17 bidang lainnya yang dilengkapi SHM.

Dua perusahaan yang memegang ratusan HGB itu terafiliasi dengan pemilik Agung Sedayu Group Sugianto Kusuma alias Aguan. (*)

Bagikan
Artikel Terkait
Hukum & KriminalViral

Waspada dengan Video Botol Golda 19 Detik, Penipuan Berbahaya

finnews.id – Beberapa hari terakhir ini, pencarian terkait video botol Golda berdurasi...

EntertainmentViral

Santi Indri Banggakan Indonesia dengan Juara Kontes Buatan KBS Korea

finnews.id – Santi Indri telah berhasil menjadi juara di National Singing Contest...

Pramugari Gadungan Batik Air
Viral

Viral! Gara-gara Pakai Seragam Desain Lawas, Penyamaran Pramugari Gadungan Batik Air Terbongkar

Finnews.id – Seorang wanita muda berinisial KN (23) mendadak viral setelah nekat...

EntertainmentViral

Kronologi Penetapan Richard Lee sebagai Tersangka, Laporan Doktif

finnews.id – Dr. Richard Lee saat ini menjadi sorotan karena ditetapkan sebagai...